endass

Mewujudkan Madrasah yang BERIMAN (Berkualitas, Edukatif, Ramah, Inovatif, Maju, Amanah dan Nyaman)

Senin, 07 Maret 2011

Selayang Pandang

DTA Miftahul Ulum adalah lembaga pendidikan keagamaan yang terletak di Desa Tugu Blok B (Jatisabrang) RT 06/03 Kecamatan Lelea Kabupaten Indramayu. Sampai saat ini, masih berkembang dan alhamdulillah, dari tahun ke tahun semakin maju. Berikut adalah informasi sekitar DTA Miftahul Ulum :
  • Tanggal Berdiri
DTA Miftahul Ulum didirikan pada tanggal 1 Februari 2005, oleh Yayasan Al Amanah Desa Tugu Kecamatan Lelea Kabupaten Indramayu, dan diresmikan oleh Bupati Indramayu H.Irianto MS. Syafiuddin.
  • Alamat
DTA Miftahul Ulum terletak di kawasan pemukiman penduduk di Desa Tugu Blok B (Jatisabrang) RT 06/03 Kecamatan Lelea Kabupaten Indramayu kodepos 45261
  • Nama Pimpinan
DTA Miftahul Ulum dikelola oleh Yayasan Al Amanah Desa Tugu Kecamatan Lelea dipimpin oleh H.Zaenal Arifin, dan dikepalai (Kepala DTA) oleh Amir Mahmud
  • Nama Guru dan Karyawan
Berikut nama-nama guru dan karyawan DTA Miftahul Ulum :
1. Amir Mahmud (Kepala DTA)
2. Ahmad Kamali (Wali Kelas 4a)
3. Ahmad Abdul Yani Rosyid (Wali Kelas 4b)
4. Herawati, S.Sos. (Wali Kelas 1a)
5. Anisa Farah (Wali Kelas 1b)
6. Muhammad Darda Alghifary (Wali Kelas 3)
7. Saefuddin Yusuf (Wali Kelas 2)
8. Taufiq Rasmad (Penjaga DTA)

  • Jumlah Murid (tahun Pelajaran 2010-2011)
a. Kelas 1a : 53 siswa
b. Kelas 1b : 40 siswa
c. Kelas 2 : 44 siswa
d. Kelas 3 : 50 siswa
e. Kelas 4a : 39 siswa
f. Kelas 4b : 34 siswa
Jumlah Seluruhnya : 260 siswa
  • Kegiatan
a. Harian : KBM, Sholat Ashar Berjamaah, Ngaji Sore, dll
b. Mingguan : Ekskul (Qosidah Sholawat Rebana, Futsal, Pidato, Kaligrafi)
c. Bulanan : PHBI (Muludan, Rajaban, Suraan, dll)
d. Tahunan : Wisuda, Bagi Tabungan Siswa.